Inbate, 21 Oktober 2024 – Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-RDTL dari Sektor Barat SSK II Pos Inbate melaksanakan karya bakti berupa pemasangan lampu tenaga surya di Desa Inbate. Kegiatan ini dipimpin oleh Lettu Arh Susandar, bersama enam anggota Satgas lainnya. Pemasangan lampu tenaga surya ini merupakan bagian dari upaya untuk mendukung fasilitas penerangan bagi masyarakat setempat.
Kehadiran anggota Satgas di Desa Inbate disambut dengan antusias oleh masyarakat. Warga merasa sangat terbantu dengan inisiatif ini, karena fasilitas penerangan yang memadai menjadi kebutuhan penting dalam kehidupan sehari-hari, terutama di daerah yang minim akses listrik.
“Kami sangat senang dan merasa terbantu dengan kehadiran Satgas Pos Inbate. Pemasangan lampu tenaga surya ini sangat berarti bagi kami,” ujar salah satu warga Desa Inbate.
Kegiatan ini juga menunjukkan komitmen Satgas Pamtas RI-RDTL Yon Arhanud 15/DBY untuk terus mendekatkan diri dengan masyarakat dan memberikan kontribusi nyata dalam peningkatan kualitas hidup di wilayah perbatasan. Pemasangan lampu tenaga surya diharapkan dapat membantu masyarakat dalam beraktivitas di malam hari dan meningkatkan keamanan di desa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar