RATUSAN PRAJURIT BHALADIKA IKUTI TES 'GARJAS' USULAN KENAIKAN PANGKAT

 Semarang. Prajurit Batalyon Arhanud 15/DBY yang diusulkan kenaikan pangkat periode 1 Oktober 2024 melaksanakan tes kesegaran jasmani bertempat di Lapangan Hijau Bhaladika Yonarhanud 15/DBY, Kamis (02/05/2024).


Test kesegaran jasmani (Garjas) bagi setiap prajurit merupakan kegiatan yang wajib dilaksanakan karena merupakan salah satu persyaratan yang harus dipenuhi dalam usul kenaikan pangkat (UKP) dengan pencapaian nilai standar sesuai dengan kategori umur prajurit.

Test Garjas ini diikuti oleh 121 orang prajurit Yonarhanud 15/DBY yang meliputi Perwira, Bintara dan Tamtama, adapun materi yang dilaksanakan dalam kegiatan garjas tersebut antara lain tes kesegaran jasmani (Garjas) A, yakni lari dengan waktu 12 menit. Selain itu, dilaksanakan juga tes Garjas B yang meliputi Pull Up, Sit Up, Push Up dan Shutle Run

Tidak ada komentar:

Posting Komentar