ℙ𝕦𝕝𝕦𝕙𝕒𝕟 𝕋𝕖𝕟𝕥𝕒𝕣𝕒 𝔻𝕚𝕡𝕖𝕣𝕚𝕜𝕤𝕒 𝕂𝕖𝕤𝕖𝕙𝕒𝕥𝕒𝕟𝕟𝕪𝕒

𝗦𝗲𝗺𝗮𝗿𝗮𝗻𝗴 - Secara bertahap, hari ini sekitar 85 anggota Yonarhanud 15/DBY jalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Tentara (RST) Bhakti Wira Tamtama Semarang, Kamis 13/2/2020.



Kegiatan pemeriksaan kesehatan (rikkes) para prajurit Yonarhanud 15/DBY tersebut merupakan program rikkes berkala yang rutin diselenggarakan setiap tahun. Bukan sekedar program rutin semata, namun rikkes ini dinilai sangat penting guna mengetahui tingkat kesehatan masing-masing prajurit.


Kesehatan sangat penting bagi prajurit, ke depan tugas Prajurit akan semakin berat dan dituntut untuk selalu prima dan sehat, untuk itu semua Prajurit harus rutin memeriksakan kesehatannya secara berkala sesuai dengan program yang telah ditentukan oleh Komando atas.


Rikkes tersebut meliputi pemeriksaan jantung (EKG), THT (Telinga, Hidung, dan Tenggorokan), mata, tensi/tekanan darah, rontgen, darah, urine dan pemeriksaan kesehatan jiwa.


--- PENYONARHANUD15 ----

Tidak ada komentar:

Posting Komentar