Satgas Pamtas RI–RDTL Yonarhanud 15/DBY Gelar Layanan Kesehatan Keliling di Dusun Taloi




Amfoang Timur, 18 Mei 2025 — Sebagai wujud kepedulian terhadap kesehatan masyarakat perbatasan, personel Pos Oepoli Sungai Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY melaksanakan kegiatan kesehatan keliling ke rumah warga di Dusun Taloi, Desa Netemnanu, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang.

Kegiatan ini dipimpin oleh Praka Nofa bersama beberapa anggota pos yang menyambangi kediaman Bapak Kobel (63 tahun) untuk memberikan pemeriksaan kesehatan secara langsung di rumah. Layanan yang diberikan meliputi pemeriksaan kondisi fisik, pengecekan tekanan darah, serta pemberian saran kesehatan dan pengobatan ringan.

Kegiatan ini mendapat respon positif dari masyarakat. Warga merasa sangat terbantu, khususnya mereka yang sudah lanjut usia dan memiliki keterbatasan akses ke fasilitas kesehatan.

"Saya sangat senang dan berterima kasih. Dengan adanya bapak TNI datang ke rumah, kami bisa periksa kesehatan tanpa harus ke puskesmas yang jauh," ungkap Bapak Kobel.

Kegiatan kesehatan keliling merupakan bagian dari program civil-military cooperation (CIMIC) Satgas Pamtas RI–RDTL dalam mendukung kesejahteraan masyarakat di wilayah perbatasan. Melalui pendekatan langsung dari rumah ke rumah, Satgas berupaya memastikan tidak ada warga yang terlewat dari layanan dasar kesehatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar