Satgas Pamtas RI–RDTL Yon Arhanud 15/DBY Terus Kawal Keamanan Ibadah di Wilayah Perbatasan


Oepoli, TTU – Dalam upaya menciptakan rasa aman dan nyaman bagi umat dalam menjalankan ibadah, personel Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Barat Yon Arhanud 15/DBY terus melaksanakan kegiatan pengamanan di berbagai gereja wilayah perbatasan. Salah satu kegiatan pengamanan tersebut dilakukan oleh Pos Oepoli Tengah pada Senin, 26 Mei 2025.


Kegiatan ini dilakukan oleh Pratu Yoga bersama tiga personel Pos Oepoli Tengah. Mereka melaksanakan pengamanan ibadah di Gereja Paroki yang terletak di Dusun Oepoli, Desa Netemnanu Utara, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten TTU.

Kehadiran personel Satgas dalam ibadah tersebut disambut antusias dan penuh rasa syukur oleh warga setempat. Masyarakat merasa lebih tenang dan nyaman karena adanya pengamanan langsung dari TNI, yang memastikan ibadah berjalan aman, tertib, dan kondusif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar