TTU, 23 Januari 2025 – Personel Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY dari Pos Aplal, Pratu Guntur bersama empat anggota lainnya, melaksanakan kegiatan membantu warga menanam padi di sawah milik Bapak Servas di Desa Tasinifu, Kecamatan Mutis, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap masyarakat setempat, khususnya dalam penguatan ketahanan pangan di wilayah perbatasan. Kehadiran anggota TNI di sawah membantu mempercepat proses tanam sekaligus memberikan motivasi kepada para petani untuk terus semangat dalam mengelola lahan pertanian mereka.
Letda Arh Joshua Armando S.(Danpos) selalu menjelaskan bahwa kegiatan anjangsana juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara Satgas Pamtas dengan masyarakat. “Kami ingin selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga membantu warga dalam kegiatan sehari-hari, seperti menanam padi. Ini adalah salah satu cara kami membangun kedekatan dan mendukung kesejahteraan warga di perbatasan,” ujarnya.
Bapak Servas dan warga Desa Tasinifu menyampaikan apresiasi atas keterlibatan TNI dalam membantu mereka. “Kami sangat senang dengan kehadiran bapak-bapak TNI. Kehadiran mereka tidak hanya meringankan pekerjaan kami, tetapi juga memberikan semangat bagi kami, terutama saat musim tanam seperti ini,” ungkap Bapak Servas.
Musim penghujan yang telah tiba menjadi waktu yang tepat untuk memulai proses penanaman padi. Melalui kegiatan ini, Satgas Pamtas Yonarhanud 15/DBY ingin menunjukkan bahwa keberadaan mereka di wilayah perbatasan tidak hanya bertujuan menjaga kedaulatan, tetapi juga mendukung ketahanan pangan hingga pelosok negeri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar