Satgas Pamtas RI-RDTL Batalyon Arhanud 15/DBY Laksanakan Skrining Malaria di Pos Naekake


Timor Tengah Utara – Sebagai bagian dari upaya pencegahan penyebaran malaria, Satgas Pamtas RI-RDTL Batalyon Arhanud 15/DBY bekerja sama dengan Puskesmas Tasinifu menggelar kegiatan skrining malaria di Pos Naekake, Kecamatan Mutis, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur. Rabu, (16/10/24)

Kegiatan skrining ini dipimpin oleh Danpos Naekake, Letda Arh Rachmad Jelang Abrianto, S.Tr (Han), yang bersama seluruh anggota pos melakukan pemeriksaan kesehatan untuk mendeteksi dini potensi penularan malaria. Langkah ini bertujuan untuk memastikan kesehatan para prajurit serta memberikan contoh kepada masyarakat sekitar tentang pentingnya menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan.

Skrining malaria yang dilakukan oleh tenaga kesehatan dari Puskesmas Tasinifu juga merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Desa Naekake dan wilayah Kecamatan Mutis tentang pentingnya pola hidup sehat. Hal ini diharapkan dapat mengurangi risiko penyebaran malaria serta meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat di daerah perbatasan ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar