Yonarhanud 15/DBY menyelenggarakan bakti sosial khitanan massal

 Batalyon Arhanud 15/DBY bekerjasama dengan Bank Mandiri dan Klinik Pratama Yonarhanud 15/DBY menyelenggarakan bakti sosial khitanan massal di Aula Glatik Yonarhanud 15/DBY dengan tema dalam kegiatan tersebut "Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Khitanan Massal 3.500 Anak Yatim Dhuafa" Membengun Generasi Muda Untuk Indonesia, Minggu 28 November 2021.




Hadir dalam kegiatan tersebut adalah Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Muda Setyawan, S.I.P. dan dokter Lettu Dody dari Klinik Pratama Yonarhanud 15/DBY. Selain itu juga hadir dari Bank Mandiri dan MAI Foundation, antara lain Regional Operational Head Bank Mandiri Region VII/Jawa Bapak Nur Iwan Soeyanto, Head CCO Bank Mandiri Regional VII/Jawa 2 dan Ketua MAI Foundation Perwakilan Jawa Tengah dan DIY Bapak Haerul Azhari, dan Kepala Cabang Bank Mandiri Sisingamangaraja Semarang Ibu Nining Nurkusuma. (PenArh15)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar