Danyonarhanud 15/DBY : "Hidup Itu Disyukuri Saja"


Semarang - Dalam kegiatan Jam Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY pada Minggu ke 4 bulan Januari ini, Danyonarhanud 15/DBY mengajak para anggota untuk selalu mensyukuri nikmat hidup ini. Danyonarhanud 15/DBY Letkol Arh Tri Yudhi Herlambang juga menekankan kepada seluruh anggota agar senantiasa selalu menafkahi keluarga dengan rezeki yang halal dan jangan mencari diluar ketentuan Tuhan. Senin 20/1/2020.



Sebagai seorang Prajurit tentunya kita sudah diatur oleh hukum disiplin militer dan kode etik militer, untuk itu pedomani Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI serta berdinaslah sesuai ketentuan, tutur Danyon.


Jadi prajurit itu tidak usah neko-neko, kerjakan tugas dengan baik, penuh semangat dan ikhlas serta dapat dipertanggungjawabkan. Lebih lanjut Letkol Arh Tri Yudhi Herlambang kembali menekankan kepada seluruh anggotanya agar selalu berbuat yang terbaik demi satuan dan menjauhi sekecil apapun bentuk pelanggaran, bagi yang melanggar pasti akan menerima punishment yang setimpal dan bagi anggota yang berprestasi tentunya akan mendapatkan reward, ungkapnya.

-----Pen Yonarhanud 15-----

Tidak ada komentar:

Posting Komentar